News Update :
Home » » Formasi dan Kuota CPNS 2018 Kementerian dan Daerah

Formasi dan Kuota CPNS 2018 Kementerian dan Daerah

Penulis : Infinity Indo Media on Tuesday, July 31, 2018 | 7/31/2018 06:46:00 AM


Pendaftaran CPNS 2018 hingga tanggal 31 Juli ini belum ada kepastian dari Badan Kepegawaian Negara. Website resmi untuk pendaftaran juga belum bisa diakses, hal ini tentunya membuat masyarakat penasaran terutama para pencari kerja baik fresh graduate maupun yang telah berpengalaman kerja sebelumnya. Beberapa hari yang lalu informasi tentang CPNS juga pernah menjadi tranding topik di pencarian google, hal ini membuktikan bahwa antusiasme masyarakat menyambut dibukanya pendaftaran PNS tahun ini semakin tinggi. Pastinya tahun 2018 semua Kementerian akan membuka penerimaan PNS baru, karena banyaknya pegawai yang pensiun ditahun ini, beberapa Kementerian yang akan membuka CPNS diantaranya Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (CPNS Kemenpan), Kemendikbud 2018, Kementan, Kemenhut dan Kemenkes 2018. Selain itu setiap wilayah Kabupaten dan Kota di Indonesia juga akan melakukan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil disetiap wilayah dan daerah masing-masing sesuai dengan formasi yang dibutuhan.

Pembukaan CPNS secara resmi mungkin akan dimulai pada awal bulan Agustus, oleh karena itu sebaiknya mempersiapkan beberapa persyaratan seperti NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan nomor KTP yang nantinya secara otomatis akan digunakan untuk proses login pada website resmi sscn.bkn.go.id. Selain itu dalam input data dan dokumen pada saat mendaftar jangan sampai salah karena CPNS tahun ini telah menggunakan Mekanisme Seleksi CPNS 2018 Terintegrasi yang artinya seluruh pendaftaran dan seleksi CPNS benar benar akan dikelola melalui satu website yang dikelola oleh BKN.

Selain itu jangan cuma semangat untuk mencari informasi dan mendaftar tetapi persiapkan juga tentang materi-materi yang biasanya muncul pada saat tes CPNS, misalnya materi tantang wawasan kebangsaan, pancasila dan UUD 1945 yang mana saat ini banyak generasi muda yang hal tersebut kurang begitu faham.

Jadi tetap semangat, kalian pasti bisa. Tetap berfikir positif, ralistis dan jangan tergiur dengan informasi yang bersifat hoax.

from Lowongan Kerja Terbaru Agustus 2018 https://ift.tt/2mVsEV1
via IFTTT
Indolokerinfo Informasi Lowongan Pekerjaan Terbaru paling update
Share this article :

Post a Comment

 
Design Template by panjz-online | Powered by Blogger